Olahraga
MATARAM, (sasambonews). Memeriahkan HUT ke-21 Kota Mataram, Pemerintah Kota Mataram melalui Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (BPPKB) Kota Mataram menggelar lomba Tarik Tambang antar dinas, instansi, dan kelurahan se-Kota Mataram. Lomba yang dibuka oleh Wakil Walikota Mataram H. Mohan Roliskana ini dilaksanakan pada Kamis (28/08) di Lapangan Umum Kota Mataram, dengan diikuti oleh 45 tim peserta.
Membuka lomba, Wakil Walikota Mataram H. Mohan Roliskana menyampaikan rasa syukurnya dengan telah sampainya Kota Mataram di usianya yang ke-21 saat ini. Kemajuan yang dicapai sampai pada usia 21 tahun ini, merupakan hasil kerja keras dari semua pihak termasuk masyarakat Kota Mataram. Karenanya pada peringatan HUT Kota Mataram semacam ini pihaknya berharap masyarakat dapat ikut serta merayakan dan menyemarakkan bersama, berpartisipasi dalam lomba-lomba yang digelar oleh Pemerintah Kota Mataram. "Kota inj milik semua warga masyarakat Kota Mataram. Jadi masyarakat juga berhak untuk ikut merayakan HUT Kota ini, bukan hanya aparat pemerintahan saja", katanya.
Sementara itu ditemui saat berlangsungnya lomba, Kepala BPPKB Kota Mataram Sutrisno menuturkan bahwa lomba yang digelar meriah ini secara resmi menggelar tanding untuk 44 tim dari total peserta dalam dua group, dengan satu tim peserta yang membatalkan keikut sertaannya. Kemudian pemenang dari kedua group bertemu di babak final untuk memperebutkan hadiah berupa Piala Bergilir dari Walikota Mataram, piala tetap, dan uang tunai sejumlah total 5,5 juta rupiah
Sepanjang pagi sampai dengan siang, para peserta dan suporter masing-masing ramai memadati sudut timur Lapangan Umum Kota Mataram, tempat pelaksanaan lomba. Lomba ini sendiri digelar secara marathon selama sehari, diluar perkiraan panitia yang mengalokasikan waktu selama tiga hari mulai tanggal 28-30 Agustus 2014. Dari hasil lomba yang mengandalkan tenaga dan kerjasama tim ini, lomba tarik tambang dimenangkan tim dari lingkungan Karang Seme mewakili Kelurahan Karang Pule yang secara meyakinkan mengalahkan tim yang semula diperkirakan akan tampil sebagai pemenang, yaitu tim dari Sapta Marga. Sedang di tempat ketiga diraih oleh tim Pol PP Kota Mataram.
(pr)
Lomba Tarik Tambang Warnai HUT ke-21 Kota Mataram
MATARAM, (sasambonews). Memeriahkan HUT ke-21 Kota Mataram, Pemerintah Kota Mataram melalui Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (BPPKB) Kota Mataram menggelar lomba Tarik Tambang antar dinas, instansi, dan kelurahan se-Kota Mataram. Lomba yang dibuka oleh Wakil Walikota Mataram H. Mohan Roliskana ini dilaksanakan pada Kamis (28/08) di Lapangan Umum Kota Mataram, dengan diikuti oleh 45 tim peserta.
Membuka lomba, Wakil Walikota Mataram H. Mohan Roliskana menyampaikan rasa syukurnya dengan telah sampainya Kota Mataram di usianya yang ke-21 saat ini. Kemajuan yang dicapai sampai pada usia 21 tahun ini, merupakan hasil kerja keras dari semua pihak termasuk masyarakat Kota Mataram. Karenanya pada peringatan HUT Kota Mataram semacam ini pihaknya berharap masyarakat dapat ikut serta merayakan dan menyemarakkan bersama, berpartisipasi dalam lomba-lomba yang digelar oleh Pemerintah Kota Mataram. "Kota inj milik semua warga masyarakat Kota Mataram. Jadi masyarakat juga berhak untuk ikut merayakan HUT Kota ini, bukan hanya aparat pemerintahan saja", katanya.
Sementara itu ditemui saat berlangsungnya lomba, Kepala BPPKB Kota Mataram Sutrisno menuturkan bahwa lomba yang digelar meriah ini secara resmi menggelar tanding untuk 44 tim dari total peserta dalam dua group, dengan satu tim peserta yang membatalkan keikut sertaannya. Kemudian pemenang dari kedua group bertemu di babak final untuk memperebutkan hadiah berupa Piala Bergilir dari Walikota Mataram, piala tetap, dan uang tunai sejumlah total 5,5 juta rupiah
Sepanjang pagi sampai dengan siang, para peserta dan suporter masing-masing ramai memadati sudut timur Lapangan Umum Kota Mataram, tempat pelaksanaan lomba. Lomba ini sendiri digelar secara marathon selama sehari, diluar perkiraan panitia yang mengalokasikan waktu selama tiga hari mulai tanggal 28-30 Agustus 2014. Dari hasil lomba yang mengandalkan tenaga dan kerjasama tim ini, lomba tarik tambang dimenangkan tim dari lingkungan Karang Seme mewakili Kelurahan Karang Pule yang secara meyakinkan mengalahkan tim yang semula diperkirakan akan tampil sebagai pemenang, yaitu tim dari Sapta Marga. Sedang di tempat ketiga diraih oleh tim Pol PP Kota Mataram.
(pr)
Via
Olahraga
Posting Komentar