Berita NTB
PU dan ESDM Dapatkan Batuan Sumur Bor
HL Rasyidi |
LOMBOK TENGAH, (sasambonews). Untuk tahun 2014 ini,
Dinas PU dan ESDM mendapat bantuan delapan unit sumur bor. Dimana,
kedelapan unit ini sudah disalurkan di beberapa titik di Lombok Tengah seperti
di Desa Bangkat Parak, Desa Pengengat, Desa Batu Jangkih dan lainnya. “Ini
buktinya keberadaan sumur bor sangat dibutuhkan oleh masyarakat,” kata Kepala
Dinas PU dan ESDM Lombok Tengah HL Rasyidi kepada wartawan.
Karena, banyak masyarakat yang masih membutuhkan
keberadaan sumur bor, maka pihaknya akan kembali usulkan pada tahun depan.
Sehingga, tahun depan, pihaknya akan programkan 15 sampai 20 unit sumur bor.
“Mudah-mudahan semua itu bisa terkabul,” harapnya.
Diakuinya, untuk pengusulan sebanyak itu memang
membutuhkan anggaran yang besar. Bahkan, untuk 15 unit itu saja akan
membutuhkan anggaran sebesar Rp 3 miliar. Sedangkan perlu diketahui, dalam satu
unit sumur bor saja bisa menghabiskan anggaran sebesar Rp 400 juta. Tapi itupun
tergantung dari kedalaman sumur bor itu. “Kalau kedalaman sampai seratus meter,
bisa mengahabiskan dia menghabiskan anggaran mencapai Rp 400 juta,” jelasnya.
Sejauh ini dijelaskannya, keberadaan dari sumur bor di
Loteng sudah mencapai ratusan unit. Dimana, semua itu sudah tersebar di seluruh
wilayah Loteng. Namun, kalau kita lihat kondisi di sejumlah wilayah, keberadaan
sumur bor masih sangat dibutuhkan oleh masyarakat. “Pokoknya kami tetap akan
mengsulkan program itu,” terangnya.
Sedangkan, untuk perda sumur bor pihaknya dalam waktu
dekat ini akan melakukan sosialisasi. Dengan dilakukan sosialisasi ini, maka
masyarakat lebih tahu tentang sumur bor. “Dalam waktu dekat ini, kami akan
lakukan sosialisasi perda sumur bor,” ungkapnya. |dk
Via
Berita NTB
Posting Komentar