Berita NTB
Awas, Pantai Mawun Sebar Teror
Pantai Mawun, Lombok Tengah |
LOMBOK TENGAH, (sasambonews). Empat
orang warga Desa Ketare Kecamatan Pujut Lombok Tengah, Minggu, (04/01) sekitar
Pukul 16.00 wita tewas tenggelam di kawasan Obyek Wisata Pantai Pawun Desa
Tumpak Kecamatan Pujut Lombok Tengah.
Keempat warga yang tewas tenggelam
tersebut yakni Lalu Lukman, Baiq Miratun dan Nurudin, sedangkan satu korban
lainnya yakni Gede Alan sampai dengan berita ini ditulis wartawan ini belum
berhasil di temukan.
Dari informasi yang dihimpun
wartawan, ke empat warga Desa Ketare yang tewas tenggelam tersebut
diketahui merupakan satu keluarga.
Keempat korban bersama dengan
anggota keluarga lainnya pergi ke Pantai Mawun untuk berlibur.
Diduga karena kerasnya ombak dan
derasnya arus air Pantai Laut Selatan, keempat korban yang saat itu tengah
berenang, terhempas kerasnya ombak dan diseres derasnya arus Pantai Laut
Selatan.
Keluarga dan rekan korban yang
melihat kejadian itu, berusaha memberikan pertolongan kepada keempat korban
tersebut.
Namun karena ganasnya ombak Pantai
Mawun saat itu, keluarga dan rekan korban bersama dengan warga sekitar tidak
bisa berbuat banyak.
Setelah dilakukan pencarian oleh
keluarga dan rekan korban dibantu warga sekitar, akhirnya tiga dari empat
korban tenggelam tersebut berhasil ditemukan.
Tiga korban ditemukan dalam keadaan
sudah tidak bernyawa, selanjutnya oleh keluarga dan rekan korban dibantu
warga sekitar membawa ketiga korban ke Puskesmas Kuta Desa Kuta Kecamatan
Pujut.
Sementara itu satu korban yang belum
ditemukan itu, masih dilakukan pencarian oleh anggota keluarga korban dibantu
warga sekitar dan masih menunggu kedatangan Tim SAR.
Kepala Desa Ketare Lalu Buntaran
yang dihubungi wartawan koran ini via hanphone membenarkan kejadian yang
menewaskan 4 warganya tersebut.”Korban langsung kami bawa pulang. Untuk
informasi lebih lanjut nanti saya hubungi,” kataya singkat. |rul
Via
Berita NTB
Posting Komentar