Berita NTB
Hari ini, Pemilihan Putri Mandalika Dimulai
Finalis Putri Mandalika Tahun 2015 |
Hari ini (Rabu 4/2) pemilihan Putri Mandalika 2015
dimulai. Menurut rencana pembukaan pemilihan Putri Mandalika 2015 akan dibuka
oleh Wakil Bupati Lombok Tengah H.L.Normal Suzana di Aula Kementrian Agama
Kabupaten Lombok Tengah.
Ketua Panitia Pemilihan Putri Mandalika Ahmad Rifani
mengatakan jumlah peserta yang akan di audisi nanti sebanyak 43 orang dari 98
peserta yang sudah mendaftarkan diri. Empat Puluh Tiga orang finalis tersebut sudah terseleksi
melalui seleksi yang ketat yang dilakukan panitia. Dari 43 orang finalis itu,
selanjutnya akan diseleksi menjadi 12 besar pada hari kamis 5/2 dan hari Sabtu
7 Februari 2015 mendatang bertempat di Aula Kantor Kementrian Agama dan
Becingah Adiguna Praya.
Selanjutnya dari 12 finalis tersebut akan diperciut
kembali menjadi 6 besar. Finalis Putri Mandalika yang masuk 6 besar itu akan diumumkan
serta dinobatkan sebagai Putri Mandalika 2015 pada acara karnaval Putri
Mandalika tanggal 8 Februari 2015 di Praya. “Dengan demikian akan ada 6 orang
finalis akan tereleminir” kata Ipan.
Berbeda dengan tahun sebelumnya yang diumumkan di
lokasi core event bau nyale, kali ini pengumuman pemenang akan disampaikan
langsung panitia di sela sela kegiatan karnaval Putri Mandalika. “Nanti
diumumkan oleh dewan juri dan dinobatkan oleh Bupati atau Wakil Bupati”
jelasnya.
Sejauh ini Panitia sudah mematangkan persiapan untuk
melakukan pemilihan termasuk dewan juri yang akan digunakan untuk menilai
peserta.
Terkait dengan dewan juri, Ipan mengatakan, untuk
menghilangkan kesan permainan, maka panitia memutuskan menggunakan dewan juri
luar dan dalam Lombok Tengah agar lebih independen dan terjaga obyektifitasnya.
“Dewan juri tidak hanya dari Lombok Tengah, luar Lombok Tengah juga kita
libatkan, tentunya dewan jurinya adalah orang orang yang profesional, kita
jamin tidak ada konspirasi terkait pemilihan itu sebab jurinya independen”
jelasnya.
Pemilihan Putri Mandalika sendiri dilaksanakan setiap
tahunnya. Biasanya materi yang akan diuji adalah wawasan pengetahuan khususnya
mengenai budaya dan pariwisata disamping performance (penampilan), bakat dan
minat.
Diakuinya, bagi finalis Putri Mandalika, pihak
panitia berharap agar seluruhnya diakomodir oleh SKPD dalam kegiatan promosi
pariwisata di luar dan dalam daerah. “Kita berharap mereka tetap digunakan
disetiap ajang promosi budaya dan pariwisata baik di dalam daerah maupun luar
daerah” jelasnya. (Amril/Humas)
Via
Berita NTB
Posting Komentar