Nasional
Mentri PDT : Tahap Pertama Desa Terima Rp. 750 Juta
Lombok Tengah, sasambonews.
Mentri Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transimigrasi Marwan Jafar mengatakan
pemerintah pusat tetap komitmen untuk memberikan dana besar bagi seluruh desa
yang ada sesuai dengan janji pemerintahan Jokowi-JK. Pemerintah berencana akan
mengucurkan dana ke masing masing desa sebesar Rp. 1,4 Milyar hanya saja untuk
tahap pertama akan diberikan Rp.750 juta. “Tidak serta merta kita berikan 1,4
milyar rupiah, kita akan berikan secara bertahap, ke depan nanti akan seperti
itu” jelasnya.
Dikatakannya pada tahun 2015 ini
pemerintah akan mengalokasikan dana sekitar Rp.750 juta untuk seluruh desa di
Indonesia. Dana tersebut bersumber dari APBN, APBD I dan APBD II. “kalau
ditotal total sekitar Rp.750 juta yang akan diterima masing masing desa nanti”
jelasnya.
Mentri berharap agar penggunaan
dana dilakukan secara transparan dan akuntabel sebab jika tidak maka akan
berurusan dengan proses hukum. Dikatakannya penggunaan dana tersebut harus
dimusyawarahkan terlebih dahulu ditingkat desa sebab nanti akan diawasi tidak
saja oleh masyarakat akan tetapi juga oleh BPK. “yang memeriksa penggunaan dana
nanti adalah BPK karena itu saya minta pemerintah daerah mengawasinya dengan
ketat agar jangan disalah gunakan atau diselewengkan” jelasnya. Am
Via
Nasional
Posting Komentar