Nasional
Sehari Penuh Bersama Jokowi Di Lombok Tengah
Jokowi dikerubuti usai sholat jumat di Masjid Agung Praya |
Lombok Tengah, sasambonews.com. Tak kebayang jumat 10/4 itu
adalah jumat yang penuh berkah. Selain merupakan hari suci bagi umat Islam yang
menjalankan ibadah jum’at akan tetapi juga Presiden RI Joko Widodo (Jokowi)
seharian penuh berada di Lombok Tengah. Adalah suatu kebahagiaan yang luar
biasa bagi masyarakat Lombok Tengah atas kedatangan orang nomor satu di
Indonesia itu.
Sejak tiba di Bandara Internasional Lombok pada Kamis sore 9/4 kemarin, Presiden
tanpaknya sudah terpincut dengan keindahan alam dan keramahtamahan masyarakat
Lombok Tengah. Disambut Gubernur NTB bersama istri, Dandrem, Kapolda dan
sejumlah pejabat tinggi Pemprov NTB, Jokowi langsung menuju Grand Legi Mataram
tempat menginap. Tetapi sebelum sampai ke hotel, Jokowi berhenti sejenak di
Labulia Lombok Tengah untuk menyapa rakyat yang menunggunya lewat. Ditempat ini
Jokowi menyapa rakyatnya dengan menyalaminya sembari membagi bagikan kaos. Setelah
itu langsung menuju Hotel.
Menurut informasi dari pihak Pemprov NTB schedule Presiden
pada Jumat itu sebenarnya adalah bersepeda pagi mengelilingi kota Mataram. Setelah
itu menuju Pasar Kebon Roek, selanjutnya menuju Pelabuhan Ampenan. Setelah itu
bergerak menuju Banyumulek untuk melihat kerajian gerabah. Setelah itu menuju
Ponpes Haramain Narmada dan kembali ke Hotel, tetapi semua tentatip kegiatan
Presiden itu buyar berantakan. Justru kegiatan yang tak terencana dilakukannya
seperti mengunjungi Kuta untuk melihat KEK yang sudah dicanangkan oleh Presiden
SBY. Tetapi sebelum tiba di Kuta, Jokowi
terlebih dahulu menyapa rakyatnya di pasar Sengkol. Ditempat ini Jokowi
dikerubuti masyarakat dan pedagang untuk bersalaman. Lagi lagi Jokowi
memberikan baju bertuliskan Jokowi dan juga buku serta amplop.
Setianya di Kuta, Jokowipun berhenti menyalami rakyatnya dan
seperti di Sengkol, Jokowi membagikan bingkisan kepada masyarakat ditempat itu.
Seusai mengunjungi Kuta Jokowi kemudian melakukan sholat Jumat di Masjid Agung
Praya. Ditempat ini Jokowi memberikan sambutan namun tidak kurang hanya 1 menit
saja. Di tempat inipula Jokowi dikerubuti jemaah yang baru selesai sholat
jumat. Tak pelak Paspampres kuwalahan mengatasi jemaah yang merangsek mendekati
Presiden untuk bersalaman. Seperti biasanya Jokowipun membagi bagikan amplop,
baju serta buku tulis kepada jemaah sholat jumat.
Setelah itu Presiden bersama dengan Gubernur, sejumlah Mentri
kabinet Kerja, Bupati dan pejabat lainnya melakukan santap siang di Lesehan
Asri baru kemudian menuju kampus IPDN NTB untuk melakukan peresmian pembangunan
kampus IPDN Provinsi NTB. Setelah meresmikan IPDN, Presiden kemudian menuju
Mataram. Keesokan harinya akan menuju Kabupaten Dompu untuk menghadiri kegatan
Tambora Manyapa Dunia. Amrillah
Via
Nasional
Posting Komentar