Hukum
Balap Liar Makan Korban
LOMBOK TENGAH, sasambonews.com. Lalu Arya Sandika 15 tahun warga Dusun Dalam Timur Desa Rarang Kecamatan Terare Kabupaten Lombok Timur (Lotim), yang juga merupakan Siswa SMK Negeri 1 Kopang Kecamatan Kopang Lombok Tengah (Loteng), menjadi korban pembacokan dan pengeroyokan, di depan kuburan Layari, Dusun Lilin, Desa Bebuak Kecamatan Kopang Loteng, Kamis, (25/8/2016) sekitar Pukul 14.00 Wita.
Dari informasi yang berhasil dihimpun peristiwa penganiyaan dan pengeroyokan itu terjadi, lantaran aksi Balapan Liar di wilayah Kecamatan Kopang Loteng.
Karena kalah balapan, sejumlah pelaku,kalap dan langsung mengeroyok korban, menggunakan Besi dan Senjata Tajam (Sajam).
Akibat peritiwa itu, korban mengalami luka tusuk pada bagian dada sebelah kiri, dan Besi yang digunakan para pelaku menusuk korban masih menancap di dada korban sebelah kiri.
Keluarga korban yang tidak terima, langsung melaporkan kejadian penganiyayaan dan pengeroyokan itu ke pihak Kepolisian Polsek Kopang.
Kejadian penganiyaan dan pengeroyokan Siswa SMK Negeri 1 Kopang itu dibenarkan Kapolres Loteng AKBP. Nurodin, S.IK melalui Kasubag Humas Polres Loteng AKP. I Made Suparta.” Sesuai dengan laporan polisi (LP)/ 49 /VIII/2016/NTB/Res Loteng/ Sek Kopang,Tanggal, 25 Agustus 2016 telah terjadi Perkelahian atau Penganiayaan sekitar pukul 14.00 wita di Depan kuburan Layari, Desa Bebuak Kecamatan Kopang,” kata AKP. I Made Supartha.
Polisi yang menerima laporan dari keluarga korban, langsung melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan meminta kesaksian dari sejumlah saksi mata yang melihat langsung kejadian penganiyaan dan pengeroyokan tersebut.” Korban masih menjalani perawatan di Rumah Sakit. Menindak lanjuti laporan keluarga korban itu,kami langsung melakukan cek TKP dan mengumpulkan keterangan dari saksi – saksi,” tutur AKP. Suparta.
Saat ini lanjut AKP. Suparta, pihak kepolisian Polres Loteng masih melakukan penyelidikan dan memburu terduga pelaku penganiyaan dan pengeroyokan siswa SMK Negeri 1 Kopang tersebut.” Kasus ini masih kita tangani, pelaku sendiri masih dalam lidik,” ujarnya. |rul
Via
Hukum
Posting Komentar