Berita NTB
Bank NTB Laporkan Hasil RUPSLB
MATARAM,Sasambonews.com,- Gubernur NTB Dr. TGH. M. Zainul Majdi menerima Direktur Bank NTB H. Komari Subakir, di ruang kerjanya, Senin (6/3/2017). Kunjungan H. Komari Subakir menemui Gubernur dalam rangka melaporkan update mengenai perkembangan untuk melaksanakan keputusan RUPSLB (Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa) untuk konversi menjadi syariah yang paling lambat pada bulan Agustus 2018 akan di konversi.
Terkait konversi kedepannya, diharap hasilnya akan lebih baik dari yang sudah ada sebelumnya. Pihak bank NTB sendiri juga akan menyiapakan pakar-pakar yang memang ahli dalam bidangnya, seperti pakar yang menguasai ilmu-ilmu syariah, praktisi yang menguasai di bidang syariah dan lainnya.
Tak hanya itu, pada kesempatan tersebut juga dilaporkan bahwa mulai hari ini sudah dimulai training bagi financing analysis (orang yang bertugas memproses kredit) dan proses ini akan berjalan terus dan paling lambat hingga November 2017.
Ia juga menekankan untuk membentuk konversi menjadi syariah, hal utama yang harus dibangun adalah sumber daya manusianya. “Karena yang menentukan penilaian kemampuan bank dalam melayani masyarakat, dinilai dari orang yang melayani, maka orang tersebut harus memiliki kompeten”, pungkasnya.
Menanggapi hal tersebut, Gubernur NTB, Dr. TGH. M. Zainul Majdi menyampaikan beberapa poin penting yakni Bank NTB menghormati pansus dan menyiapkan data-data yang diperlukan. Bank NTB adalah otoritas keuangan resmi di republik ini yang diawasi sehingga bank NTB juga maksimal dalam melaksanakan prinsip-prinsip pelaksanaan tata kelola perusahaan yang betul-betul transparan. Bank NTB milik dari seluruh masyarakat NTB melalui pemegang saham yang 100% adalah pemerintah daerah sehingga sehatnya bank NTB majunya bank NTB keuntungannya adalah untuk masyarakat NTB.
Secara objektif bank NTB atas kerja keras seluruh keluarga besar bank NTB dari karyawan hingga pengurus dan komisaris selalu mendapatkan apresiasi, “Memang dari sisi modal kita tidak terlalu besar tapi dari sisi kinerja kita Alhamdulillah”, tutupnya.Ipr
Via
Berita NTB
Posting Komentar