Berita NTB
Wisata
ITDC Keluhkan Anjing Liar
Lombok Tengah, sasambonews.com-Bukan hanya wisatawan lokal dan
mancanegara saja yang mengeluhkan keberadaan Anjing liar di kawasan Kuta Lombok
akan tetapi pihak ITDC juga mengeluhkan berkeliarannya Anjing itu dikawasan
yang selama ini ramai dikunjungi wisatawan akan keindahan panorama alamnya itu.
Panorama alam pantai Senek Kuta yang selama ini menjadi
idola baru wisatawan itu harus terkontaminasi oleh Anjing yang menakutkan bagi
warga itu sendiri untuk itu ITDC berharap agar keberadaan Anjing tersebut
dihilangkan. “Kita akan koordinasi dengan pemerintah daerah dan pemerintah desa
bagaimana mencaro solusi atas keberadaan Anjing tersebut”kata Direktur ITDC Lombok di Kuta Lombok Rabu 25/7.
Dia berharap tahun depan Anjing sendiri sudah tidak ada lagi
karena sangat mengganggu kenyamanan wisatawan. “Wisatawan sangat terganggu”
katanya. Am
Via
Berita NTB
Posting Komentar