Dandim Loteng Janjikan Dandrem Yang Terbaik
Lombok Tengah, SN - Komandan Kodim 1620/Lombok Tengah, Letkol Inf. I Putu Tangkas Wiratawan, S. IP., mengatakan pihaknya siap memberikan pengabdian terbaiknya untuk masyarakat, daerah, bangsa dan negara.
Dandim menuturkan sebagai bentuk disiplin, dukungan, dan loyalitas terhadap pimpinan, ia dan para prajurit TNI jajaran Kodim Lombok Tengah dengan sepenuh hati siap mengabdi.
Selain itu, Dandim juga menyebut seluruh personel TNI jajaran Kodim Lombok Tengah akan terus bekerja keras mengerahkan segala kemampuannya untuk melakukan yang terbaik bagi masyarakat.
"Kami siap memberikan pengabdian yang terbaik bagi masyarakat, daerah, bangsa dan negara," Ujarnya.
Hal itu ia ungkapkan saat acara tradisi penyambutan pejabat yang baru Danrem 162/WB, Kolonel Inf. Sudarwo Aris Nurcahyo, S.Sos., M.M., di Bandara Internasional ZAM, Jln. Baypass, Dusun Tanak Awu Kecamatan Pujut, Kamis 16 Juni 2022.
Selain Dandim Lombok Tengah, tradisi penyambutan juga turut dihadiri oleh Muspida Provinsi, Daerah, dan para pejabat tinggi TNI-Polri lainnya.
Acara tersebut merupakan rangkaian dari Serah terima jabatan (Sertijab) Danrem 162/WB yang telah dilaksanakan oleh Kodam IX/Udayana di Lapangan Niti Mandala Renon, Denpasar – Bali, kamis (16/6) pagi.
"Pada acara Sertijab ini, pejabat lama Danrem 162/WB, Brigjen TNI Lalu Rudy Irham Srigede, S.T., M.Si., menyerahkan tongkat komando jabatan kepada Kolonel Inf. Sudarwo Aris Nurcahyo., S.Sos., M.M., untuk selanjutnya menjadi Danrem 162/WB yang baru," Kata Dandim.
Olehnya, Dandim menyampaikan penghormatan kepada pejabat Danrem yang baru, dan rasa bangga atas kerja keras yang telah dilakukan oleh pejabat Danrem yang lama.
"Semoga kedepannya TNI Jajaran Kodim 1620/Lombok Tengah semakin mampu menunjukkan kinerja yang baik, loyalitas, dan dedikasi serta etos kerja tinggi terhadap komando atau pimpinan," Tandasnya.
Posting Komentar