Patroli Gabungan di Praya Barat, Amankan Wilayah Rawan
Lombok Tengah, SN - Para prajurit TNI dan Satpol PP di Kecamatan Praya Barat, Lombok Tengah, dengan sepenuh hati melakukan patroli malam hari, demi tetap tegaknya kondusifitas wilayah.
Dengan semangat Nasionalisme, untuk berada di garda terdepan tak membuat mereka lelah melaksanakan tugas patroli. Meski kegiatan ini secara rutin dilaksanakan setiap malamnya.
Seperti saat ini, patroli gabungan oleh Anggota TNI Koramil 1620-04/Praya Barat, dan Anggota Satpol PP, bersama sama turun ke lapangan untuk menjaga keamanan dan kedamaian wilayah. Dimulai sejak Pukul 09.00 Wita, hingga selesai,
DANDIM 1620/Lombok Tengah, Letkol Inf. I Putu Tangkas Wiratawan, S. IP., mengatakan kegiatan patroli wilayah oleh personil gabungan di Kecamatan Praya Barat, berlangsung aman tanpa adanya suatu hal yang menonjol.
"Kegiatan patroli gabungan ini dilakukan untuk menjaga kondusifitas wilayah di Kecamatan Praya Barat," Kata Dandim 1620/Lombok Tengah, Sabtu malam (4/6/2022).
Ia menegaskan bahwa kegiatan tersebut sekaligus sebagai Wujud Dharmabhakti TNI, khususnya Koramil 1620-04/Praya Barat selaku aparat keamanan di wilayah.
Menurutnya, pengorbanan yang lebih kepada rela berkorban untuk kepentingan umum, dan peduli dengan situasi keamanan, juga menjadi doktrin dan tanggung jawab TNI jajaran Kodim 1620/Lombok Tengah.
"Pengorbanan demi menjaga keamanan sudah tertanam dalam jiwa setiap prajurit kami. Karena ditangannyalah bergantung jutaan harapan yang harus terus dijaga dan dipelihara," Ucapnya.
Posting Komentar