Pemda Loteng dan BP2MI Sepakat Lindungi TKI Loteng
Jakarta, SN - Bertepatan dengan tenggelamnya perahu PMI diduga ilegal asal Lombok Tengah da sebagian dari Lobar dan Lotim saat melintasi pantai Batam, Kepri. Wakil Bupati Lombok Tengah menandatangani no memoriam of understanding atau nota kesepahaman terkait perlindungan PMI. "Kemarin, Alhamdulillah saya mewakili Pemkab. Lombok Tengah untuk melakukan penandatanganan nota kesepakatan dan rencana kerja dengan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) di Jakarta" kata Wabup.
Isi nota kesepakatan ini adalah tentang penempatan dan Perlindungan pekerja Migran Indonesia, khususnya Lombok Tengah.
"Kita ingin, para pekerja migran yang berasal dari Lombok Tengah, dimanapun berada, mendapatkan perhatian dan perlindungan yang lebih" kata Wabup usai melakukan penandatanganan.
Posting Komentar