Menpan RB Siap Laporkan Kapolres Loteng
Lombok Tengah, SN - Kapolres Lombok Tengah AKBP Irfan Nurmansyah terancam di laporkan ke Presiden Jokowi dan Kapolri oleh Menteri PAN RB Azwar Anas. Penyebabnya karena Kapolres tidak hadir pada acara pengarahan kepada ASN dirangkaikan dengan Peresmian MPP di Ballroom Kantor Bupati Lombok Tengah Rabu 1/3)2023. "Mana pak Kapolres, saya catat ya, saya akan laporkan ke Presiden" kata Mentri.
Mentri PAN RB saat itu mengabsen satu persatu Forkopimda, saat nama Kapolres dipanggil, Kapolres tidak berdiri. Kemudian Mentri bertanya siapa yang mewakili. Saat itu berdiri perwira menengah jabatan Kasi berpangkat AKP mewakili Kapolres. "Apa jabatan Bapak, dijawab Kepala Seksi pak, ya saya catat ya, saya akan laporkan ke Presiden" kata Menteri.
Pada kegiatan itu, seluruh anggota Forkopimda di absensi satu persatu. Hadir seluruh anggota Forkopimda Kabupaten Lombok Tengah, Sekda Provinsi, Ketua DPRD, Ketua Pengadilan Agama, Kepala Pajak Pratama dan pejabat tinggi lainnya. Sementara Polda diwakili oleh Dirlantas Polda NTB. Wakapolda sendiri tiba ke lokasi acara setelah Mentri meninggalkan kantor Bupati.
Selain itu, Mantan Bupati Banyuwangi itu juga menyentil Pemprov NTB yang tidak mengundangnya pada acara sosialisasi dan pengarahan kepada ASN. "Sayang saya tak diundang, kalaupun saya diundang, saya pasti akan datang memberikan kuliah kepad ASN" ungkapnya sembari menengok ke arah Sekda NTB H.L.Gita Aryadi.
Kegiatan Menpan RB di Kabupaten Lombok Tengah sangat singkat. Dia sebenarnya akan kembali ke Jakarta sekitar jam 13.00 WITA namun dimajukan karena acara padat. Lth01
Posting Komentar