PJ Gubernur NTB Klaim Kinerja ASN di NTB Bagus
Mataram, SN - Kinerja ASN di Provinsi NTB diklaim Penjabat (Pj) Gubernur NTB Hassanudin cukup bagus, hal itu terlihat dari capaian kinerja instansi pemerintah daerah. Pujian PJ Gubernur NTB itu disampaikan pada saat menghadiri dan memberikan sambutan dalam Kegiatan Evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) Pemerintah Provinsi NTB dan Perangkat Daerah tahun 2024 secara virtual melalui Pecatu Hall Nusa Dua Convention Center 2, Bali, Selasa 30 Juli 2024.
Dalam evaluasi yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) tersebut, Pj Gubernur menyampaikan Capaian Kinerja Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah Provinsi NTB beserta berbagai penghargaan yang telah diraih selama kurun waktu 2023-2024.
Di separuh tahun 2024 ini saja, dijelaskan Hassanudin, Pemprov NTB telah mendapatkan berbagai penghargaan. Di antaranya, Penghargaan UHC dari BPJS Kesehatan atas komitmen dalam mencapai 97,31% Kepesertaan BPJS melampaui target nasional. Penghargaan Anugerah Adinata Syariah 2024, Kategori Keuangan Syariah. Penghargaan meraih predikat Wajar tanpa Pengecualian (WTP) dan diserahkan langsung oleh Auditor Utama Keuangan Negara RI VI, BPK RI Naode Nusriadi dalam siding Paripurna DPRD NT. Serta, Penghargaan TPID Award 2024, kategori TPID Provinsi Berkinerja Terbaik.
Atas berbagai capaian Pemprov NTB, Hassanudin mengucapkan terima kasih kepada KemenPAN-RB untuk atensi, kerjasama dan kolaborasinya selama ini.
"Atas nama Pemerintah Provinsi NTB, saya menyampaikan terima kasih kepada Kemenpan RB atas atensi, kerjasama dan kolaborasinya untuk kemajuan pembangunan di NTB," ungkap Pj Gubernur Hassanudin.
Hassanudin juga melaporkan, Pemprov NTB terus berikhtiar bersama Pemerintah Pusat, Kabupaten, dan Kota untuk terus berikhtiar meningkatkan implementasi SAKIP di daerah. Berbahai perbaikan dan koreksi dilakukan untuk mendukunh kemajuan pembangunan di NTB.
Zoom meeting ini juga diikuti oleh semua Kepala Perangkat Daerah lingkup Pemprov NTB, di Gedung Sangkareang, Kantor Gubernur NTB yang dipimpin Bapak Sekda NTB, H. Lalu Gita Ariadi. Evaluasi SAKIP ini sendiri dilaksanakan untuk memantau progres peningkatan kualitas pelaksanaan kebijakan, serta inovasi dan desain program kegiatan, untuk mengoptimalkan kinerja instansi pemerintah di daerah. (novita, opik, dinas kominfotik ntb)
Posting Komentar